skip to main | skip to sidebar

Media Iqbal Zen

Teruslah Berpuasa hingga Tuhanmu Menyuruhmu Berbuka

Pages

  • Beranda
  • Google Scholar
  • Arsip

Senin, 12 September 2016

MEMAKNAI IDUL ADHA

M. Iqbal Juliansyahzen

Alhamdulillah wa Syukrulillah, seluruh umat muslim di seantero penjuru dunia sedang merayakan hari raya Idul Adha. Dalam tulisan singkat ini, penyaji akan sedikit menyuguhkan beberapa hal penting yang dapat dipetik pada perayaan hari raya ini.
Allah Ta’ala berfirman:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا لَا تُحِلُّوا شَعَائِرَ اللَّهِ وَلَا الشَّهْرَ الْحَرَامَ
“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu melanggar syi’ar-syi’ar Allah , dan jangan melanggar kehormatan bulan-bulan haram …” (QS. Al Maidah (5): 2
قَدْ كَانَتْ لَكُمْ أُسْوَةٌ حَسَنَةٌ فِي إِبْرَاهِيمَ
Dalam perjalanan spiritualitas seseorang kaitannya memaknai hari raya idul adha , kita dapat mengambil hikmah dari perjalanan Nabi Ibrahim, Ismail dan siti Hajar r.a, sebagai berikut:
1.        Husnu dzhon terhadap Allah
ولا يموتنّ أحدكم إلا وهو يحسن الظنّ بالله عزّ و جلّ (رواه مسلم عن جابر)

يقول الله تعالى أنا عند ظنّ عبدي بي, و أنا معه إذا ذكرني (رواه مسلم عن ابي هريرة)

Husnu dzan melahirkan optimisme. Orang optimis menyadari dengan sepenuh kenyakinan bahwa ia mempunyai masalah. Kala ia mempunyai masalah maka ia tidak khawatir. Orang yang khawatir menandakan bahwa ia belum memiliki Allah karena belum sepenuhnya yakin bahwa segala adalah kehendak Allah. Kalau kehendak Allah yakinlah merupakan hal terbaik.
-          Nabi ibrahim yakin dengan perintah Allah yang harus membawa keluarga ke sebuah tempat yang gersang, karena yakin kepada Allah.
2.      Bahwa dalam kehidupan di dunia pastilah ada ujian.
Tiga ujian terbesar dalam kehidupan di didunia ini yang kemudian divisualisasikan dalam ibdah haji untuk dimusnahkan (jumrah/jamarat)
a.      Kebodohan (tidak berkorelasi dengan tingkat pendidikan) maksud kebodohan adalah ketertutupan hatinya atas kebesaran Allah. Diberikan panca indera tetapi tidak digunakan  untuk melihat keesaan Allah. Kebodohan melahirkan kemiskinan. 
b.      Kemiskinan. Miskin tidak selamanya berarti miskin harta. Banyak orang yang secara finansial cukup tetapi tetap merasa kurang. Miskin adalah bentuk peringatan Allah atas ketidaksyukuran hamba atas anugerah yang dititipkanNya kepada kita sebagai hamba. Kemiskinan melahirkan kekufuran.
c.       Kufur. Merupakan sifat yang teramat dibenci Allah.
Nabi Ibrahim alaihis salam Sangat Takut Diri dan Keturunannya Terjerumus kepada Kesyirikan
Kuatnya aqidah al Wala dan al Baro di dalam jiwa nabi Ibrahim ‘alaihis salam sampai-sampai beliau berdo’a kepada Allah agar diri dan keturunanya tidak terjerumus ke dalam penyembahan kepada selain Allah.
Allah Ta’ala berfirman:
وَإِذْ قَالَ إِبْرَاهِيمُ رَبِّ اجْعَلْ هَذَا الْبَلَدَ آمِنًا وَاجْنُبْنِي وَبَنِيَّ أَنْ نَعْبُدَ الأصْنَام
Dan (ingatlah), ketika Ibrahim berkata: "Ya Tuhanku, jadikanlah negeri ini (Mekah), negeri yang aman, dan jauhkanlah aku beserta anak cucuku daripada menyembah berhala-berhala.(Ibrahim 35)
Maka ketiga sifat di atas sudah seharusnya dimusnahkan dalam diri manusia yang tervisualisasikan dalam ibdah haji yaitu jumroh. Kita dalam kehidupan sehari-hari untuk senantiasa melempar sifat-sifat di atas untuk dapat menjemput anugerah Illahi.
3.      Pelajaran selanjutnya adalah Sabar. Sabar adalah buah keimanan. Sabar tidak ada batas karena umat Islam mempunyai Allah. Orang yang percaya dan husnu dzan kepada Allah ia akan selalu percaya bahwa dibalik syariatnya ada hikmah. Sabar dimaksud adalah sabar dalam ketaatan dan menghindari larangan;.
4.      Berkurban. Qo-ro-ba atau kurban dalam leksikal bahasa indonesia identik dengan hal yang negatif. Tetapi mesti dikembalikan kepada makna asal bahwa kurban dimaksud bahwa dalam mendekatkan diri kepada Allah butuh pengorban yang optimal sebagaimana nabi ibrahim, nabi ismail dan siti hajar.
Dari Abu Hurairah Radhiallhu ‘Anhu bahwa Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:
مَنْ كَانَ لَهُ سَعَةٌ وَلَمْ يُضَحِّ فَلَا يَقْرَبَنَّ مُصَلَّانَا
“Barangsiapa yang memiliki kelapangan (rezeki) dan dia tidak berkurban, maka jangan dekati tempat shalat kami.”  (HR. Ibnu Majah No.  3123, Al Hakim No. 7565, Ahmad No. 8273, Ad Daruquthni No. 53, Al Baihaqi dalam  Syu’abul Iman  No. 7334)

Sumber gambar : http://1.bp.blogspot.com/-bVyrPMzLzGw/VCJFN9VQuII/ AAAAAAAACss/wO4ayyWyrrg/s1600/qurban1.jpg

Waallahu 'Alam
Diposting oleh Unknown di 20.56 Kirimkan Ini lewat Email BlogThis! Bagikan ke X Berbagi ke Facebook
Label: Kajian Keislaman

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

Mengenai Saya

Foto saya
Iqbal Zen
Muhammad Iqbal Juliansyahzen. Mengabdi sebagai seorang dosen tetap (PNS) di IAIN Purwokerto. Senang sekali bisa berbagi pengalaman dan pengetahuan. Menulis sebagai ikhtiar merawat akal (hifz al-'aql). Selamat membaca
Lihat profil lengkapku

Menu kami

  • Akhlak (6)
  • Anekdot (10)
  • Doa (3)
  • Ekonomi (1)
  • Falak (3)
  • Hadis (1)
  • Kajian Fiqih (17)
  • Kajian Keislaman (8)
  • Kisah (3)
  • Lyrics (3)
  • Makalah (10)
  • Motivasi (9)
  • Muhasabah (38)
  • Mukjizat al-Qur'an (1)
  • Peradilan (1)
  • Psikologi Keagamaan (16)
  • Sosial Humaniora (5)
  • Student Exchange (16)
  • Studi Islam (2)
  • Ulasan (2)
Diberdayakan oleh Blogger.

Daftar Tulisan

  • ►  2020 (8)
    • ►  September (3)
    • ►  April (2)
    • ►  Februari (3)
  • ►  2017 (9)
    • ►  Agustus (7)
    • ►  Maret (1)
    • ►  Februari (1)
  • ▼  2016 (7)
    • ▼  September (2)
      • Fiqh Kurban
      • MEMAKNAI IDUL ADHA
    • ►  April (1)
    • ►  Maret (4)
  • ►  2015 (1)
    • ►  Juni (1)
  • ►  2014 (6)
    • ►  Desember (2)
    • ►  Juni (1)
    • ►  April (1)
    • ►  Maret (1)
    • ►  Januari (1)
  • ►  2013 (42)
    • ►  Desember (2)
    • ►  November (2)
    • ►  Oktober (3)
    • ►  September (5)
    • ►  Juli (1)
    • ►  Juni (4)
    • ►  Mei (16)
    • ►  Februari (4)
    • ►  Januari (5)
  • ►  2012 (44)
    • ►  Oktober (8)
    • ►  September (2)
    • ►  Juni (16)
    • ►  April (2)
    • ►  Maret (3)
    • ►  Januari (13)
  • ►  2011 (28)
    • ►  Oktober (1)
    • ►  Agustus (1)
    • ►  Mei (1)
    • ►  April (9)
    • ►  Maret (10)
    • ►  Januari (6)

Pengikut

 
Copyright (c) 2010 Media Iqbal Zen. Designed for Video Games
Download Christmas photos, Public Liability Insurance, Premium Themes